INSPIRATIONS

Thursday, March 11, 2010

To Write Love On Her Arms

Teman - teman semua mungkin pernah mendengar atau melihat tulisan To Write Love On Her Arms (TWLOHA). Tapi ga tau apaan sih itu? Nah di sini gw coba kasih informasi tentang TWLOHA ini, gw sadur ulang dari sebuah website. Mudah - mudahan info ini berguna buat teman - teman semua.
Aktris pemeran Hannah Montana, Miley Cyrus, memberi perhatian khusus pada upaya-upaya pencegahan depresi dan aksi bunuh diri. Baru-baru ini, bersama organisasi To Write Love on Her Arms (TWLOHA) dia membuat video yang berisi ajakan untuk mendukung organisasi tersebut. Melalui aksinya itu dia berharap orang yang menderita depresi, kecanduan, dan putus asa bisa tertolong.
Cyrus juga bekerja sama dengan dua selebritas ternama lainnya, yakni aktor loaquin Phoenix dan Liv Tyler, dalam pembuatan video serupa. Dikutip dari laman Look to the Stars, Senin (25/1), pembuatan video itu ditujukan untuk mendukung TWLOHA memenangi kompetisi online sesama organisasi sosial lainnya. Pemenang kompetisi itu dikabarkan akan meraih hadiah sebesar satu juta dollar AS. TWLOHA dikenal sebagai organisasi sosial yang peduli terhadap anak-anak berada di daerah pedalaman dan sangat membutuhkan uluran tangan.
Setelah membuat video sendiri, perempuan kelahiran 23 November 1992 itu mengajari loaquin untuk hal serupa. Dalam video berdurasi empat menit itu, loaquin menyampaikan pengalaman dan kesannya yang berujung pada dukungannya terhadap program penyelamatan orang banyak. Video-video rekaman yang juga bisa dilihat di laman youtube itu tidak hanya mengandung pesan sosial, tetapi juga hiburan.(amie Tworkowski, pendiri dan pengagas organisasi sosial tersebut, berharap dapat menjalankan program dan memenangi kompetisi, sehingga organisasinya itu bisa membantu mencegah sekitar 800 ribu warga Amerika yang rentan terkena depresi dan berniat bunuh diri.
Lewat laman resminya, TWLOHA menyatakan komitmennya untuk memberikan harapan bagi mereka yang menderita untuk bangkit. Komitmen itu ditunjukkan dalam beberapa informasi dan pesan yang cukup menghibur.Dalam video buatannya, Cyrus menyatakan, dengan memberi dukungan kepada TWLOHA dia berharap organisasi itu bisa menjalankan program penyelamatan yang lebih besar melalui media online. Program penyelamatan yang direncanakan bertajuk "Imalive" itu merupakan jejaring krisis online yang menyediakan bantuan tanpa mengenal batas jarak, ruang, dan waktu."Setiap orang pasti pernah merasakan sakit dan kehilangan, tetapi yang paling penting adalah mereka merasa tidak sendiri menghadapinya dan ada tempat untuk berbagi," ujar gadis asal Nashville, Amerika Serikat, itu. ral/L-2


Tambahan info dari gw sendiri ada banyak band yang support pergerakan ini di antaranya : Anberlin, The Red Jumsuit Apparatus, Paramore, Copeland, Hawthorne Heights, Jimmy Eat World, dll.
Nah, sekarang udah tau dong apaan TWLOHA itu, atau biar lebih jelas bisa berkunjung ke www.twloha.com Andai aja ada organisasi yang di galang anak - anak muda di Indonesia yang seperti ini jua. Mungkin akan sangat indah jika kita bisa menyelamatkan hidup seseorang yang penuh keputusasaan. Ya, mungkin ada yang punya ide seperti ini gw bakalan bergabung dengan kalian.. ^_^

No comments:

Post a Comment